review sabun papaya rdl

Review RDL Sabun Papaya dan Facial Cleanser Papaya Extract

review sabun papaya rdl

Ingat RDL, aku jadi berasa nostalgia ke zaman SMA dulu di tahun 2012-an. RDL sudah viral banget di saat itu. Ingat banget aku dulu sama temen-temen ke toko kosmetik habis pulang sekolah untuk beli RDL Sabun Papaya ini.

Saat ini, udah banyak banget produsen kosmetik ngeluarin berbagai produk, tapi tetap RDL Papaya ini punya signature-nya sendiri, dan tentu saja masih banyak punya penggemar setia.

Produk dari RDL juga makin hari banyak variatif dan menarik banget. Contohnya si facial cleanser-nya ini. Hayo, kalian udah pada tahu belum kalau RDL punya banyak produk selain Papaya Brightening Soap-nya? Kita bahas satu-satu ya.

Review RDL Sabun Papaya

Kemasan

packaging baru sabun rdl

Mari kita mulai review RDL Sabun Papaya ini dari kemasannya dahulu. Seperti yang aku sebutkan di atas, aku udah lama banget mengenal sabun ini. Hal pertama yang aku lihat adalah packaging-nya. Apakah masih sama seperti dahulu atau ada perbedaan.

Kalau dari segi dimensi, aku rasa masih sama. Hanya desain kotaknya saja yang ada sedikit perbedaan. Dulu, kalau gak salah, tulisan “Papaya” itu warna hijau, ada garis hijau juga di tengahnya.

Kemasan yang baru ini punya tone warna yang sama yaitu warna oranye persis seperti warna buah pepaya pada umumnya. Kemasan baru ini lebih fresh dan terlihat lebih minimalis desainnya.

Setelah kotak dibuka, ada kemasan sabun batang yang dilapisi dengan plastik, jadi aman banget nih, ada perlindungan double dari kemasannya. Kehigienisannya pun lebih terjaga.

Kandungan Utama

  • Papaya Extract: membantu mengangkat sel kulit mati, mencerahkan kulit, mencegah penuaan dini, dan mengatasi kulit berjerawat.
  • Vitamin A: membantu menyamarkan noda bekas jerawat serta mencegah munculnya kembali jerawat. Selain itu, kandungan ini juga dapat membantu mengurangi kerutan.
  • Vitamin C: mencerahkan kulit wajah, merangsang produksi kolagen, mengurangi kerutan serta melindungi dari sinar UV.
  • Vitamin E: melembapkan kulit dan membuat kulit lebih kenyal, menyamarkan bekas jerawat, serta mengatasi hiperpigmentasi.

Tekstur, Warna, Aroma

sabun dari rdl

texture sabun rdl varian papaya

Aromanya jujur bikin nostalgia. Sama sekali gak berubah. Aroma pepaya soft yang nyaman banget buat penciuman. Wanginya bisa bikin rileks.

Warnanya sudah jelas seperti kemasannya ya yaitu oranye tidak transparan, teksturnya padat. Sedangkan tekstur busanya, lembut banget.

Saran Cara Penggunaan

Sebaiknya, kamu jangan langsung menggunakan sabun ini semuanya. Dalam artian, sebaiknya kamu potong-potong dahulu sabunnya menjadi 4-6 bagian. Gunakan setiap bagian secara bergantian.

Ketika satu bagian sudah habis kamu pakai, baru deh ambil potongan lainnya untuk digunakan. Hal ini bertujuan agar peletakan/penyimpanan sabunnya di kamar mandi lebih mudah (bisa menggunakan wadah kecil saja). Serta lebih mudah digenggam karena ukuran aslinya lumayan besar.

Oh ya, saat menggunakan, diamkan dulu busanya di wajah selama 3 menit, lalu bilas sampai bersih ya. Sabun ini juga bisa digunakan untuk badan.

Hasil Pemakaian RDL Sabun Papaya

Beberapa hal yang aku suka dari RDL Sabun Papaya ini adalah aromanya, dan tekstur busanya yang lembut banget saat menyentuh kulit wajahku.

Busanya juga mudah untuk dibilas. Sesaat setelah memakai produk, langsung terasa sensasi bersihnya di kulit. Minyak terhempaskan tanpa mengurangi kelembapan kulit.

Aku biasa melakukan kegiatan cuci muka itu dua kali dalam sehari memakai Papaya Soap ini. Hasilnya, wajah aku terasa lebih halus teksturnya serta lebih kenyal. Jujur, salah satu masalah wajahku adalah skin texture.

Ada part dimana kulitku kasar dan sedikit menyerupai tekstur kulit jeruk. Nah, permasalahan itu lumayan tertolong dengan rutin pakai sabun ini. Bisa mengurangi kekusaman juga. Satu bar sabunnya ini juga awet banget sih kalau dipakai sendiri.

Review RDL Facial Cleanser Papaya Extract

produk cleanser dari rdl

review produk cleanser rdl

Selain sabunnya yang legend, aku juga nyobain pakai facial cleanser-nya nih. Eits, kalian jangan sampai salah duga ya. Ini bukan versi liquid dari sabun batangannya. Melainkan, ini benar-benar produk yang berbeda.

Cara pakainya adalah dengan menuangkan cairan cleanser secukupnya ke kapas kemudian usap-usapkan ke seluruh wajah dan leher secara merata dan sampai semuanya bersih selain area mata ya.

Aku menggunakan ini dua kali sehari pagi dan malam hari karena facial cleanser ini light dan aman banget buat digunakan dua kali sehari.

Teksturnya cair dan light banget. Warnanya oranye juga dan punya aroma yang mirip dengan sabun batangnya. Dikemas dalam botol pipih yang memudahkan penyimpanan dan mudah juga kalau mau dibawa kemana-mana.

Overall, review RDL Facial Cleanser di kulitku bisa membantu banget membersihkan wajah dari debu dan kotoran serta residu. Bisa mengangkat sel kulit mati juga dan bikin kulit tampak lebih cerah. 

Memakai cleanser-nya dulu lalu dilanjutkan dengan Sabun Papaya-nya bisa memberikan hasil yang lebih maksimal. Memakai 2 steps cleansing sekaligus (double cleansing) banyak banget manfaatnya, lho.

Varian Produk RDL Lainnya

Seperti yang aku sudah sampaikan sebelumnya, RDL sekarang punya banyak varian produk antara lain seperti di bawah ini.

Sabun RDL:

  • RDL Cucumber Brightening Soap
  • RDL Avocado Brightening Soap
  • RDL Kalamansi Brightening Soap with Honey
  • RDL Kojic Brightening Soap

Facial Cleanser:

  • RDL Babyface Facial Cleanser with Cucumber Extract
  • RDL Babyface Facial Cleanser with Avocado Extract
  • RDL Babyface Facial Cleanser with Kalamansi Extract
  • RDL Babyface Facial Cleanser Plain

Produk Lainnya:

  • RDL SureWhite Microexfoliant
  • RDL Cream with Moisturizer
  • RDL Babyface Sunblock Cream SPF 15 

Harga dan Tempat Pembelian Resmi

Harga untuk kedua produk ini sama, yaitu Rp30.000 per piece. Sangat affordable, kan? Belum lagi kalau kamu beli paket bundling sekaligus 2 produk, pasti lebih hemat lagi.

Produk-produk RDL bisa dibeli di official store RDL di Shopee. Pastikan kamu membeli di akun resmi mereka ya. Harap berhati-hati dengan produk palsu yang marak beredar. Follow juga akun Instagram resmi RDL @rdlofficialstore untuk kamu bisa kepoin semua produk-produk mereka dan agar kamu terhindar dari produk-produk ilegal. Jangan lupa buat yang punya TikTok, kamu juga bisa kepoin RDL di @rdlofficialstore dan @official.rdl.

produk perawatan wajah rdl